Ibu-Ibu Wajib Tahu!! Kisah Nyata Robekan Pasca Persalinan Pervaginam
Robekan derajad satu, hanya terluka mukosa, dijahit sedikit atau tidak bisa sembuh dengan baik. Robekan derajad dua, terluka hingga otot perineum. Robekan derajad tiga dan empat, paling berat, kadang kentut dan BAB tidak bisa ditahan atau keluar ke vagina(robekan sampai anus).
Dan..Yang aku alami saat ini adalah robekan derajad empat. Rasanya bagaimana? Rasanya hancur, pas bidan bilang harus dirujuk ke dokter spesialis kandungan untuk menjalani operasi. Karena gak bisa dengan jahitan seperti biasa seperti sesudah persalinan pada umumnya, harus dokter yang nanganin. Ini robekan sampai derajad tiga.
Melahirkan anak dengan Berat badan besar beresiko pada robekan perineum, dan itu terjadi setelah kelahiran anak keduaku. Lahir secara normal dengan Berat badan 4,4 kilogram, kaget? Pastinya, selisihnya sekilo lebih. Karena USG terakhir sebelum persalinan cuma 3,3 kilogram yang dijelaskan oleh bidan. Oleh karena itu, aku ambil persalinan secara normal di klinik, dan pada saat itu saya gak punya keluhan apa-apa dengan kehamilanku.
Alhamdulillah suami sabar, dan mudah-mudahan bisa sabar sampai aku bisa sembuh. Ga mudah jalani ini semua, psikis terguncang. Saat dokter bilang ini harus operasi tapi nunggu tiga bulan, sampai jaringan yang rusak setelah jahitan pertama sembuh baru bisa dilakukan operasi. Dalam hati, ya Allah nunggu tiga bulan itu lama, suami kasian, anak kasian.
Pernah suatu malem, kebawa mimpi karena aku benar-benar stress. Kebawa mimpi dan dibangunin suami katanya aku mimpi nangis-nangis dan keluar air mata, suami juga ikutan nangis liat kondisi aku yang seperti itu. Setelah itu suami selalu kasih support, dia bilang udah jangan dipikirin, nanti ASInya ga keluar, kasian dedenya. Sekarang aku selalu berusaha bahagia, mikir yang positif, selalu nglibatin Allah, sambil cari refrensi dokter dan rumah sakit yang insyaa Allah bagus dan menangani dengan baik.
Dan sampai sekarang masih sama, kentut ga bisa ditahan, wudhu sering batal ketika mau sholat, bisa bolak balik tiga kali untuk ambil wudhu saja. BAB pun sama ga bisa ditahan, sesudah BAB bersihinnya harus ekstra, karena kalau tidak masih ada yang nyelip-nyelip di miss V. Sedangkan kalo miss V keluar keputihan yang tidak wajar aja kurang nyaman dan kadang bikin Miss V gatal, apalagi itu kotoran yang punya banyak bakteri, harus benar-benar bersih setelah BAB. Untuk berhubungan belum dianjurkan. Insyaa Allah suami dikasih kesabaran dan selalu setia menemaniku.
Allah rencanakan apa-apa yang menurut kita tidak baik tapi menurut Allah itu baik untuk kita. Allah tau aku bisa jalanin semuanya, insyaa Allah ada sesuatu yang akan Allah kasih kebahagiaan untukku, suamiku, dan anak-anakku..
Cerita dari: Alma Stefika
Posting Komentar untuk "Ibu-Ibu Wajib Tahu!! Kisah Nyata Robekan Pasca Persalinan Pervaginam"
Berkomentarlah dengan bijak